Join In Our Team

Please, Call Us To join in Our Team.
Our Blog

Spen Triku

Siswa SMP Negeri 3 Kutasari Rayakan Hari Bumi Sedunia dengan Kerja Bakti dan Penanaman Bibit Pohon

SMP Negeri 3 Kutasari memperingati Hari Bumi Sedunia 2025 dengan menggelar kegiatan Penanaman Pohon Serentak pada Selasa, 22 April 2025. Kegiatan ini dilakukan di sekitar lingkungan baik di dalam maupun di luar sekolah.

Koordinator adiwiyata SMP Negeri 3 Kutasari, Bapak Ikhda Rijalul ‘Abid, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan rutin tahunan ini selalu kita siapkan walaupun diadakan secara sederhana. Penanaman pohon ini bukan hanya dilakukan sebagai bagian dari peringatan Hari Bumi Sedunia, tetapi juga merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh sekolah. Begitu penjelasannya setelah membacakan puisi tentang hari bumi sedunia.

Sedangkan menurut Kepala SMP Negeri 3 Kutasari, Bapak Piyanto, S.Pd.I., M.Pd.I., kita harus terus melestarikan bumi. Karena ini adalah tempat kita untuk makan, minum, maupun melakukan aktifitas dan ibadah lainnya. Sebagai bentuk rasa syukur maka kita jaga bumi ini. Kegiatan ini adalah wujud komitmen dari visi sekolah yaitu konservasi lingkungan.

Kemudian kegiatan diawali dengan simbolis penyerahan bibit dan alat kebersihan dari siswa ke sekolah. Untuk pembagian tugasnya anak putri membawa bibit pohon dan anak putra membawa alat kebersihan. Peserta kegiatan ini adalah siswa kelas 7 dan 8, karena siswa kelas 9 sedang melaksanakan Asasmen Sumatif Akhir Jenjang (ASAJ) Performa.

Para siswa dan guru SMP Negeri 3 Kutasari turut serta dalam kegiatan kerja bakti dan penanaman pohon tersebut dengan penuh antusias. Mereka bekerja sama dalam membersihkan lingkungan di lokasi yang telah ditentukan.

Ananda Fitrotun Al Khasanah, siswi kelas 7D ikut menjadi perwakilan siswa dalam penanaman pohon, “Semoga pohon yang kita tanam ini bisa tumbuh besar, bikin sekolah jadi lebih rindang dan udaranya lebih sejuk. Seneng deh bisa ikut berkontribusi buat lingkungan, meskipun cuma nanam satu pohon. Semoga kegiatan kayak gini sering-sering diadain”, ungkapnya.

Menyadari pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, para siswa SMP Negeri 3 Kutasari juga berkomitmen untuk merawat pohon-pohon yang telah mereka tanam. Mereka berharap bahwa kegiatan ini dapat menjadi awal dari perubahan positif dalam upaya pelestarian lingkungan hidup.

Kegiatan kerja bakti dan penanaman bibit pohon ini diharapkan dapat menjadi momentum penting dalam membangun kesadaran lingkungan di kalangan siswa SMP Negeri 3 Kutasari. Dengan demikian, diharapkan para siswa dapat menjadi agen perubahan yang peduli terhadap kelestarian lingkungan hidup.

Halal Bihalal Semarakkan Suasana Sekolah untuk kembali fitri, kembali suci, dan bersinergi

Suasana penuh keakraban dan kehangatan menyelimuti SMP N 3 Kutasari pada awal Syawal setelah libur lebaran, Senin 7 April 2025. Acara halal bihalal yang digelar di aula sekolah menjadi momen spesial bagi seluruh civitas akademika beserta masing-masing anggota keluarga untuk saling bersilaturahmi, bermaafan, dan mempererat tali persaudaraan.

Sebagai pembawa acara yaitu dari perwakilan OSIS ananda Shilla(7B). Acara halal bihalal diawali dengan tilawah oleh ananda Ria Anjani(9D), untuk doa dibawakan oleh Bapak Anjar Subekti, S.Pd. Pada sesi sambutan diawali oleh ketua panitia Bapak Rofiq Adiansyah, S.Pd. Sambutan berikutnya oleh Pembina Dinas Pendidikan Purbalingga, Bapak Eko Supriyanto, S.Pd. Sebagai pembaca ikrar perwakilan guru dan karyawan adalah Ibu Marsha Ayudya, S.Pd. Berikutnya jawaban ikrar sekaligus sambutan dari kepala SMP N 3 Kutasari, Bapak Priyanto, S.Pd.I.,M.Pd.I.. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa syukur atas kesempatan untuk kembali berkumpul dan memulai pembelajaran setelah libur lebaran. Beliau juga mengingatkan untuk senantiasa menjaga silaturahmi dan saling memaafkan, sebagaimana yang diajarkan dalam tradisi halal bihalal.

Setelah sambutan tibalah penyampaian materi halal bi halal oleh Bapak Padang Kusumo, S.H., beliau juga merupakan anggota DPRD Purbalingga. Acara dilanjutkan dengan sesi saling bersalaman dan bermaafan. Para guru, staf sekolah beserta anggota keluarganya saling berjabat tangan dan bertukar maaf atas segala kesalahan yang mungkin terjadi selama berinteraksi.

Selain sesi saling bersalaman, acara halal bihalal juga dilanjutkan dengan sesi foto bersama di tangga pelangi. Suasana penuh canda dan tawa mewarnai momen ini, menandakan kebahagiaan dan kegembiraan dalam menyambut bulan Syawal sebagai bulan peningkatan. Acara pun diakhiri dengan makan siang bersama dan sholat Dhuhur berjamaah.

Acara halal bihalal di SMP N 3 Kutasari merupakan tradisi tahunan yang selalu dilaksanakan setelah libur Lebaran. Tradisi ini menjadi sarana penting untuk memperkuat rasa kekeluargaan dan kebersamaan di antara seluruh civitas akademika.

Dengan semangat baru dan rasa persaudaraan yang semakin kuat, SMP N 3 Kutasari siap menyambut hari esok dengan penuh harapan dan optimisme. Diharapkan seluruh civitas akademika dapat bekerja sama dengan baik untuk mencapai tujuan bersama, yaitu menciptakan sinergi lingkungan belajar yang kondusif dan berkualitas bagi para siswa.

SPENTRIKU Gelar Aksi Sosial Distribusi Zakat

Bulan Ramadhan merupakan waktu yang penuh berkah dan kesempatan bagi umat Muslim untuk memperbanyak ibadah, salah satunya dengan menunaikan zakat fitrah. Di SMP N 3 Kutasari, kegiatan menunaikan zakat fitrah menjadi bagian dari pembelajaran karakter dan kepedulian sosial bagi murid. Seluruh murid SMP N 3 Kutasari diajak untuk berzakat fitrah yang dikoordinir oleh guru PAI Pak Anjar Subekti, S.Pd. dan Bu Murtiyaningsih, S.Pd. yang dilakukan setiap tahun saat bulan Ramadhan.Tahun ini, murid-murid yang diwakili oleh OSIS SMP N 3 Kutasari turut serta berpartisipasi dalam penyaluran zakat fitrah sebagai bentuk rasa syukur dan berbagi kepada sesama, terutama kepada mereka yang membutuhkan.

Jum’at (21/3) SPENTRIKU melaksanakan pembagian zakat fitrah kepada warga sekitar sekolah. Tahun ini, SMP N 3 Kutasari membagikan zakat fitrah sebanyak 141 paket beras yang setiap paket terdiri dari 3 kg beras. “Berharap tahun depan bisa lebih banyak lagi yg menyalurkan zakat fitrahnya di SMP N 3 Kutasari , dan sekolah kami siap menyalurkan kepada yang berhak menerima”. Ucap Anjar Subekti selaku koordinator kegiatan bulan Ramadhan. Pelaksanaan zakat fitrah dilaksanakan mulai pukul 08.00 hingga selesai.

Rizki selaku ketua OSIS berkata “Yang saya rasakan saat memberikan zakat fitrah secara langsung kepada orang yang membutuhkan adalah saya lebih bersyukur atas nikmat yang Allah berikan kepada saya dibandingkan dengan orang lain di luar sana yang kebutuhannya lebih berkekurangan dari saya.” Tak hanya sekedar memberikan zakat fitrah saja kepada warga atau orang yang kurang mampu, siswa diharapkan dapat membentuk karakter peduli dan saling berbagi sesama dengan adanya kegiatan pembagian zakat fitrah. Dan menjadikan insan yang berguna dan bermanfaat antar umat manusia.